Home » » Cara Si Kecil Memperhatikan Kasih Sayang Orang Tua

Cara Si Kecil Memperhatikan Kasih Sayang Orang Tua

Ada banyak cara untuk melampiaskan kasih sayang orang tua terhadap anaknya. Walau terkadang caranya tidak bisa dimengerti. Namun,  bila ia sudah dibiasakan sejak kecil dekat dengan orang tua pasti mengetahui bagaimana cara orang tua menyayangi anaknya. Berikut gerakan yang mampu anak artikan dengan kasih sayang.
  1. Tatapan mata. Tatapan mata biasanya mempengaruhi apa yang sedang terjadi pada saat itu. Misalnya, saa tmarah atau sedang sedih, mata tidak akan bisa bohong. Ketika anak menatap mata orang tuanya, secara tidak langsung mereka bisa merasakan.
  2. Pelukan. Pelukan seorang ibu adalah sebuah kenyamanan yang tak bisa digantikan dengan apapun. Pelukan mampu menentramkan jiwa anak, mereka akan merasa terlindungi.
  3. Perhatian. Perhatian dalam bentuk memberikan sesuatu, baik barang maupun ucapan. Seperti selalu bertanya, sudah makan belum?sedang apa?Ataupun dengan memberikan suatu pujian bila dirasa seorang anak melakukan hal positif.
  4. Menjadi teman bermain. Dengan bermain bersama anak, anak akan tahu bahwa mereka diperhatikan, bahwa orang tua mereka menyayangi mereka.
  5. Mengusap rambut kepala. Ketika anak sedang menangis kita usap kepalanya pasti anak akan segera terdiam. Sesuatu yang sederhana namun mampu menenangkan Si kecil.
Sering-sering memberikan waktu lebih banyak untuk bercengkarama dengan anak, adalah suatu moment yang berharga bagi mereka. Tak bisa digantikan dengan  uang atau pun barang.

Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. MauApaAja - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger